Produk utama dari Awina DTG Jogja adalah Cetak Kaos DTG. Dimana Kaos dicetak menggunakan Sistem Digital menggunakan Printer DTG dengan tinta khusus textile.
Karena menggunakan Printer, maka desain Cetak Kaos DTG tidak ada batasan warna, jadi bisa full colours. Disamping itu hasil DTG tidak timbul / rata dengan permukaan kaos. Tinta yang digunakan langsung meresap ke dalam pori pori bahan.
Beberapa keuntungan menggunakan Cetak Kaos DTG Jogja, diantaranya :
- Desain bisa full colors dan gradasi.
- Proses cetak relatif cepat, bahkan terkadang bisa ditunggu.
- Hasil sablon rata dengan permukaan kaos, jadi cenderung lebih awet.
- Tidak ada minimal order, bisa pesan satu saja.
MENGAPA CETAK KAOS DTG DI AWINA JOGJA
Menggunakan Mesin Printer Keluaran Terbaru.
Kami menggunakan mesin printer DTG keluaran terbaru yang serba otomatis, sehingga dijamin kepresisiannya antar cetak tinta putih dan cetak tinta warna. Disamping itu, proses cetak juga cepat.
Menggunakan Pre Tretmen dan Tinta Import dari Amerika.
Dari Pre Tretmen hinga Tinta Putih dan Tinta CMYK, kami selalu menggunakan produk satu merek import dari Amerika. Sehingga hasil Cetak Kaos DTG Jogja kami lebih tajam dan pekat. Ini karena semua tinta dapat bercampur dengan baik saat mencetak di atas media kaos.
Menggunakan Coating Saat Finishing.
Tidak heran kalau hasil Cetak Kaos DTG kami tetap cerah warnanya meski sudah dicuci gosok berulang kali.
Menggunakan Bahan Kaos Premium.
Keberhasilan cetak kaos DTG sangat dipengaruhi oleh banyak faktor. Tidak hanya dari segi mesin yang canggih dan bahan baku tinta yang import saja, namun bahan kaos juga sangat menentukan keberhasilan sablon kaos menggunakan Printer DTG. Kami selalu menggunakan kaos yang berkualitas, tidak berbau apek atau agak kecut. Serat juga sangat halus dan tidak bernoda.
Operator Yang Berpengalaman.
Operator kami sudah sangat berpengalaman dalam menggunakan printer DTG. Mereka tahu betul bagaimana memperlakukan suatu desain yang akan dicetak DTG.
BEBERAPA HASIL CETAK KAOS DTG DI AWINA JOGJA
Cetak Kaos DTG Terang.
|
|